Sabtu, 26 Desember 2009

Kue Mangkok



Bahan:
350 g tepung beras yang bagus
250 g tapai singkong yang masak dan lembut, buang seratnya, haluskan
600 ml air hangat
300 g gula pasir
60 g tepung terigu berprotein rendah
2 sdt baking powder
pewarna merah

Pelengkap:

100 g kelapa setengah tua, kupas, parut, kukus dengan sedikit garam


Cara membuat:

# Campur tepung beras dengan tapai singkong dan 200 ml air hangat. Aduk-aduk dengan tangan hingga lembut.
# Tambahkan gula sedikit-sedikit sambil uleni dengan tangan selama 20 menit hingga tercampur rata.
# Masukkan tepung terigu dan baking powder, Aduk rata.
# Tuangkan sisa air, aduk hingga tercampur rata. Istirahatkan adonan selama 30 menit.
# Bagi adonan menjadi 2 bagian. Bubuhi masing-masing dengan pewarna, aduk rata.
# Panaskan cucing/mangkuk kecil/cetakan kue mangkok dalam dandang panas hingga cetakan panas benar.
# Tuangkan adonan ke dalam mangkuk hingga penuh. Bungkus tutup dandang dengan selembar serbet bersih. Tutup dandang.
# Kukus kembali dengan api besar selama 30 menit. Angkat dan dinginkan.
# Lepaskan dari cetakan. Sajikan dengan kelapa parut.

Untuk 24 buah



0 komentar:

Posting Komentar